Konon katanya, belum eksekutif muda kalau belum bisa bermain golf. Nah pasangan kali ini adalah eksekutif muda tulen, karena hobi bermain golf. Ga cuma hobi doang, banyak piala hasil turnamen golf berjejeran di lemari rumahnya, katanya.. hehe.
Dikarenakan hobinya itu, jadilah kita melakukan sesi foto lokasi pertama di tempat diving range terkemuka di jakarta selatan. Keduanya pun sangat menikmati sesi foto ini. sesekali mereka bermain golf, kali ambil ekspresi natural mereka, dan seseskali mereka berpose untuk difoto.
Lokasi berikutnya jatuh pada car free day (CFD) keesokan harinya. Gedung-gedung tinggi seputaran bunderah HI menjadi saksi keceriaan kami pagi itu. Banyak spot menarik di lokasi CFD ini, hingga akhirnya bergeser ke taman Menteng. dan kami pun puas dengan foto-foto yang berhasil kami ambil.